Jelang HUT Proklamasi RI ke-78, Camat Bungoro Hasriadi Gelar Kebersihan Lingkungan bersama Stap di Bungoro

Jelang HUT Proklamasi RI ke-78, Camat Bungoro Hasriadi  Gelar Kebersihan Lingkungan bersama Stap di Bungoro
Jelang HUT Proklamasi RI ke-78, Camat Bungoro Hasriadi Gelar Kebersihan Lingkungan bersama Stap di Bungoro

PANGKEP - Camat Bungoro Kabupaten Pangkep  H. Hasriadi Hanafing S.Sos, MM saat ditemui disela-sela kesibukannya dalam melakukan pembersihan di lingkungan kantor Camat Bungoro Jumat (28/7/2023) mengatakan bahwa hari ini telah digelar pembersihan lingkungan bersama stap Camat Bungoro dalam rangka menyambut HUT Proklamasi RI ke-78.

H Hasriadi yang di kenal kreatif dalam menjalankan tugasnya berkata bahwa salah satu hal yang harusnya sering kita perhatikan, adalah kebersihan lingkungan dimanapun kita beraktifitas harus diperhatikan  kebersihan.lingkungan.

Hal ini harus diingatkan agar jangan  terabaikan sebab  kebersihan lingkungan merupakan salah satu hal yang sangat penting untuk dijaga, karena banyak sekali manfaatnya.

"Lingkungan yang bersih merupakan suatu keadaan dimana lingkungan sekitar kita bersih, tidak hanya dari sampah dan juga kotoran, namun juga bersih dari segala macam coret-coretan di dinding. Lingkungan bersih sendiri merupakan salah satu keadaan yang sangat dibanggakan oleh setiap orang." ujarnya.

Menurutnya bahwa banyak manfaatnya bila lingkungan bersih diantaranya pertama dari lingkungan yang bersih adalah membuat lingkungan tersebut menjadi lebih enak dan juga nikmat dipandang. "Bayangkan saja, apa enaknya melihat lingkungan yang kotor dan juga penuh dengan sampah" tanyanya.

Dengan  kebersihan lingkungan yang terjaga dengan baik, serta lingkungann yang selalu asri dan juga bersih. Hal ini tentu saja akan menyebabkan lingkungan menjadi enak dan juga nikmat dipandang dan sangat bermanfaat untuk Kesehatan, pelayanan oleh  warga yang tinggal menjadi lebih betah, dan Lingkungan menjadi lebih asri.

Selain itu jelang memperingati HUT Kemerdekaan RI ke-78, kami juga akan melakukan penataan pintu gerbang dengan memberikan nuangsa peringatan HUT Proklamasi RI ke-78. (herman Djide)

pangkep sulsel
HermanDjide

HermanDjide

Artikel Sebelumnya

Wujud Sinergitas Polres Pangkep dan Kodim...

Artikel Berikutnya

Peduli Warga Kurang Mampu, Camat Bungoro...

Berita terkait

Rekomendasi berita

Nagari TV, TVnya Nagari!
Mengenal Lebih Dekat Koperasi
TV Parlemen Live Streaming
Polri TV: Transparan - Informatif - Terpercaya
Satgassus Pencegahan Korupsi Polri Gencarkan Sosialisasi Antikorupsi di Daerah-daerah 

Tags